Lapangan voli yang berkualitas tidak hanya bergantung pada desain dan ukuran, tetapi juga pada jenis permukaan yang digunakan. Salah satu inovasi terbaru yang semakin banyak digunakan adalah Flexi Pave.
Material ini menawarkan berbagai keunggulan dibandingkan dengan beton atau aspal konvensional. Apa saja keunggulannya, dan mengapa Flexi Pave untuk proyek lapangan voli? Simak pembahasannya berikut ini.
Table of Contents
Mengenal Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli?

Flexi pave adalah material inovatif yang digunakan sebagai permukaan lapangan olahraga, termasuk lapangan voli. Berbeda dari permukaan konvensional seperti beton atau aspal, Flexi pave biasanya terbuat dari campuran karet daur ulang, agregat khusus, dan resin pengikat yang memberikan daya tahan tinggi serta fleksibilitas optimal.
Karakteristik utama Flexi Pave mencakup:
- Permukaan Fleksibel & Nyaman: Mengurangi tekanan pada sendi dan otot pemain, sehingga cocok untuk permainan yang intens.
- Daya Serap Guncangan Tinggi: Mengurangi risiko cedera akibat benturan, terutama saat pemain melompat dan mendarat.
- Tahan Cuaca & Drainase Baik: Tidak mudah retak dan mampu mengalirkan air dengan baik, sehingga bisa digunakan di berbagai kondisi cuaca.
- Perawatan Mudah & Ramah Lingkungan: Menggunakan bahan daur ulang dan meminimalkan kebutuhan perawatan jangka panjang.
Dengan kombinasi daya tahan, keamanan, dan kenyamanan, Flexi Pave menjadi solusi ideal bagi proyek pembangunan lapangan voli, baik untuk kompetisi profesional maupun fasilitas rekreasi.
7 Keunggulan Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli

Pemilihan flexi pave bukan tanpa alasan, ada beberapa keunggulan yang membuat kontraktor profesional menyarankan penggunaannya untuk proyek lapangan voli. Beberapa diantaranya termasuk:
1. Lebih Aman dan Mengurangi Risiko Cedera
Keamanan adalah faktor utama dalam pemilihan permukaan lapangan voli. Flexi Pave memiliki tekstur yang lebih empuk dibandingkan beton atau aspal, sehingga mampu menyerap benturan saat pemain terjatuh. Ini sangat penting untuk mengurangi risiko cedera seperti keseleo atau memar akibat permukaan yang terlalu keras.
Selain itu, permukaannya juga tidak licin meskipun terkena air hujan, sehingga mengurangi risiko terpeleset saat bermain. Inilah alasan kenapa fleksi pave untuk proyek lapangan voli menjadi pilihan yang menjanjikan dan tahan lama.
2. Daya Tahan Tinggi dan Tahan Cuaca Ekstrem
Lapangan voli sering terpapar panas matahari, hujan, dan perubahan suhu ekstrem. Material seperti beton dapat mengalami retak atau pecah akibat perubahan cuaca yang drastis, sementara aspal bisa melunak saat suhu tinggi. Flexi pave untuk proyek lapangan voli menawarkan daya tahan tinggi terhadap berbagai kondisi cuaca tanpa mengalami perubahan struktur.
Keunggulan ini membuatnya lebih awet dan menjanjikan karena efektif mengurangi biaya perbaikan atau penggantian permukaan dalam jangka panjang. Hal ini juga membantu menekan biaya operasional serta biaya kebutuhan maintenance.
3. Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli Perawatannya Mudah
Lapangan voli yang menggunakan flexi pave memiliki keunggulan dari segi kemudahan perawatan. Material ini tidak memerlukan pengecatan ulang atau perawatan khusus seperti beton dan aspal. Selain itu, permukaannya juga tidak mudah berlumut atau retak, sehingga mengurangi biaya operasional dalam pemeliharaan lapangan. Cukup dengan pembersihan rutin menggunakan air dan sapu, lapangan tetap dalam kondisi optimal selama bertahun-tahun.
4. Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli Mencegah Genangan Air
Salah satu permasalahan utama pada lapangan voli terutama tipe outdoor adalah genangan air setelah hujan. Beton dan aspal cenderung menahan air di permukaannya, sehingga permainan harus dihentikan hingga air benar-benar mengering.
Dengan teknologi permeabel yang dimiliki flexi pave, air dapat langsung meresap ke dalam tanah, mencegah terbentuknya genangan dan memungkinkan lapangan bisa digunakan kembali lebih cepat setelah hujan.
5. Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli Lebih Ramah Lingkungan
Flexi Pave terbuat dari bahan daur ulang seperti karet bekas, yang menjadikannya lebih ramah lingkungan dibandingkan material sintetis lainnya. Dengan memilih material ini untuk proyek lapangan voli, Anda turut berkontribusi dalam mengurangi limbah industri dan mendukung keberlanjutan lingkungan. Selain itu, karena material ini lebih awet dan jarang diganti, limbah konstruksi juga bisa dikurangi secara signifikan.
6. Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli Fleksibel secara Desain
Lapangan voli bukan hanya tentang fungsionalitas, tetapi juga tampilan estetis. Flexi Pave memungkinkan kustomisasi warna dan pola sesuai dengan kebutuhan proyek. Anda bisa memilih warna-warna yang menarik untuk meningkatkan daya tarik visual lapangan.
Selain itu, tekstur permukaan yang seragam dan modern memberikan tampilan yang lebih profesional dibandingkan dengan beton atau aspal yang terlihat monoton.
7. Flexi Pave untuk Proyek Lapangan Voli Pemasangan Lebih Cepat
Proses pemasangan Flexi Pave relatif lebih cepat dibandingkan beton atau aspal yang membutuhkan waktu curing dan pengeringan yang lama. Dengan metode instalasi yang lebih praktis, proyek lapangan voli dapat selesai dalam waktu yang lebih singkat tanpa mengorbankan kualitas hasil akhir.
Selain itu, pemasangan yang lebih cepat juga berarti biaya tenaga kerja lebih rendah, sehingga lebih hemat dari segi anggaran.
Estimasi Biaya Pembuatan Lapangan Voli dengan Flexi Pave

Salah satu pertimbangan penting dalam memilih material flexi pave untuk proyek lapangan voli adalah biaya. Berikut adalah rincian perkiraan biaya yang perlu diperhitungkan:
1. Luas Area & Dimensi Standar
Lapangan voli standar memiliki ukuran 18 x 9 meter (162 m²). Namun, proyek sering kali mencakup tambahan area untuk zona aman, sehingga total luas bisa mencapai 200 – 300 m². Dengan memahami luas area dan dimensi standar, Anda bisa menentukan kebutuhan pengadaan material.
2. Komponen Biaya Utama
Dalam komponen biaya utama penggunaan flexi pave untuk proyek lapangan voli, ada beberapa aspek utama yang perlu Anda pertimbangkan seperti:
Material Flexi Pave:
- Harga material Flexi Pave berkisar antara Rp400.000 – Rp800.000 per m², tergantung spesifikasi ketebalan dan kualitas bahan.
- Untuk lapangan 200 m², estimasi material berkisar antara Rp80 juta – Rp160 juta.
Persiapan Lahan & Drainase:
- Pembersihan dan perataan tanah: Rp 10 juta – Rp 30 juta.
- Pembuatan sistem drainase (jika diperlukan): Rp 5 juta – Rp 15 juta.
Pemasangan & Finishing:
- Biaya pemasangan profesional: Rp 50.000 – Rp 150.000 per m².
- Garis lapangan & finishing: Rp 3 juta – Rp 7 juta.
3. Estimasi Total Biaya
Setelah mengetahui beberapa estimasi kebutuhan, Anda bisa menjumlah seluruh kebutuhan dan akan ditemukan estimasi biaya sekitar
- Lapangan 200 m²: Rp 100 juta – Rp 220 juta.
- Lapangan 300 m²: Rp 150 juta – Rp 300 juta.
4. Faktor yang Mempengaruhi Biaya
Walaupun data yang Anda gunakan menggunakan kisaran harga terbaru, namun ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi biaya yang Anda keluarkan.
- Ketebalan flexi pave untuk proyek lapangan voli, semakin tebal tentu semakin mahal.
- Lokasi proyek akan menentukan akses transportasi dan tenaga kerja, selain itu kelangkaan bahan juga jadi penentu biaya.
Estimasi ini dapat bervariasi tergantung pada pemasok dan kondisi proyek. Untuk mendapatkan perhitungan yang lebih akurat, disarankan untuk menghubungi penyedia Flexi Pave atau kontraktor spesialis lapangan olahraga.
Cara Memilih Kontraktor Flexi Pave Terbaik

Jika Anda tertarik menggunakan flexi pave untuk proyek lapangan voli, memilih kontraktor yang tepat adalah langkah penting. Berikut beberapa tipsnya:
- Cek Portofolio Pekerjaan Sebelumnya: Pastikan kontraktor memiliki pengalaman dalam pemasangan Flexi Pave untuk proyek serupa.
- Pastikan Menggunakan Material Berkualitas: Tanyakan apakah material yang digunakan memiliki sertifikasi standar kualitas.
- Bandingkan Penawaran Harga: Jangan hanya memilih yang paling murah, tetapi pertimbangkan kualitas dan layanan yang diberikan.
- Tanyakan Garansi Pemasangan: Kontraktor terpercaya biasanya memberikan garansi terhadap hasil pemasangan mereka.
- Baca Ulasan dan Testimoni Klien: Ulasan dari pelanggan sebelumnya bisa menjadi indikasi kredibilitas penyedia jasa.
Kesimpulan
Flexi Pave untuk proyek lapangan voli memang menjadi solusi efektif karena memiliki banyak keunggulan dibandingkan beton atau aspal. Dengan daya tahan tinggi, permukaan yang aman, perawatan mudah, dan desain yang fleksibel, material ini menjadi pilihan terbaik untuk menciptakan lapangan voli berkualitas tinggi.
Jika Anda sedang merencanakan pembangunan lapangan voli dan ingin menggunakan flexi pave, pastikan untuk memilih kontraktor yang terpercaya dan berpengalaman seperti RagaSport. agar mendapatkan hasil terbaik. Jangan ragu untuk konsultasi dengan tim kami, untuk memastikan proyek Anda sesuai kebutuhan dan harapan!